Salam refleksi,
Enam tahun sudah blog ini terasa sepi,tanpa ada pikiran,perasaan,pengalaman,pandangan dan kritik yang terungkap dari pribadi saya tentang segala sesuatu yang tentunya sudah banyak mengalami perkembangan baik karena pendidikan,pengalaman,permasalahan,tantangan dan kegagalan yang saya alami. Tapi satu hal yang pasti semangat untuk melakukan refleksi secara terus menerus untuk mengevaluasi apa yang telah terjadi tidak pernah pudar dalam hati dan pikiran saya.
Sayangnya hal itu hanya terdokumentasi sedikit saja dalam bentuk kalimat-kalimat pendek dalam Facebook pribadi saya. Padahal dalam proses lahirnya kata-kata itu sebenarnya ada yang lebih dalam yang tereksplorasi dalam pikiran sadar dan bawah sadar saya baik yang berasal dr pengalaman sendiri maupun dari keadaan yang mempengaruhi kesadaran saya untuk melakukan refleksi. Sayang sekali jika hal yang detail itu tidak dicatatkan dan dishare dalam blog ini. Selain sebagai arsip saya secara pribadi yg bs saya buka sewaktu waktu,mungkin saja bisa bermanfaat bagi pembaca sekalian bahkan bisa saja jadi umpan balik buat saya sendiri untuk perkembangan diri menjadi lebih baik.
Oleh karena itu malam ini saya teringat kembali dengan blog ini dan memutuskan untuk kembali ke dalam jalan refleksi. Jalan dimana kata-kata lahir untuk menjadi abadi karena keabadian itu dibentuk oleh gen perubahan Ilahi yang selalu percaya bahwa segala sesuatu dapat terjadi jika kehendak Ilahi selalu menemani sepanjang perjalanan. Jejak jejak perjalanan abadi itulah yang akan direkam dalam setiap kata kata yang akan dicatat dan direkam baik dalam bentuk artikel,puisi,cerpen,catatan,kata bijak dan jenis tulisan lainnya.Semoga hal ini bisa bermanfaat buat saya dan pembaca semua.
Refleksi malam ini:
"kata-kata itu menjadi hidup karena lahir dari kehidupan dan diciptakan untuk misi kehidupan yaitu membuat hidup menjadi lebih hidup dengan merenungkan makna dan hakekatnya "
Pondok randu, 5 Mei 2015
Ditemani oleh pujian dan penyembahan yang indah kepada Sang Kebenaran.
1 komentar:
Sangat inspiratif
Salam hangat
www.ppsetyasemesta.blogspot.co.ig
Posting Komentar